Samsung Galaxy A3 memang berukuran 4.5 inch, namun layarnya sendiri telah menggunakan jenis Super AMOLED. Sehingga gambar lebih tajam dengan warna yang lebih seimbang. Dimensi dari Galaxy A3 yaitu 130.1 x 65.5 x 6.9 mm, memang cukup tipis dan memiliki bobot yang ringan hanya 110.3 gram.
Smartphone Samsung Galaxy A3 |
Performa handal dari merk ternama ini menjadikan Samsung Galaxy A3 banyak dipilih oleh kalangan menengah ke bawah. Tak lain karena dukungan chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 berpadu dengan Prosesor Quad-core 1.2 GHz dan RAM yang berkapasitas 2 GB. Untuk sistem operasinya menggunakan OS Kitkat 4.4.4 sehingga mampu memberikan kinerja yang lancar saat multitasking.
Untuk kameranya sendiri, Samsung Galaxy A3 menawarkan kamera belakang beresolusi 8 MP dengan LED Flash dan fitur Autofocus. Sedangkan kamera depannya beresolusi 5 MP, jangan ragukan kualitas gambarnya, karena Samsung telah terpercaya memberikan kualitas terbaik. Semoga Bermanfaat.
0 comments:
Post a Comment